Yudisium Program Studi Teknik Kimia UNPAR Semester Ganjil 2023/2024

Penulis: Ferlita Agnes Prasnasheilla
— 19 April 2024

Fakultas Teknologi Industri (FTI) Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) berhasil menyelenggarakan acara yudisium Semester Ganjil 2023/2024. Kali ini, kegiatan yudisium tidak dibagi berdasarkan jurusan, melainkan melibatkan keseluruhan mahasiswa yang memenuhi persyaratan kelulusan dalam satu fakultas. Jumlah peserta yudisium mencapai 97 mahasiswa/i, dengan 23 diantaranya berasal dari Program Studi Teknik Kimia. Acara berlangsung pada tanggal 16 Februari 2024 secara tatap muka di Gedung PPAG, UNPAR.

Program Studi Teknik Kimia UNPAR mengucapkan selamat kepada seluruh mahasiswa yang telah sukses menyelesaikan studi mereka dan dinyatakan lulus sebagai sarjana Teknik Kimia. Pencapaian ini merupakan bukti dari dedikasi dan kerja keras yang telah ditunjukkan selama perjalanan akademik di UNPAR. Semoga ilmu dan pengalaman yang diperoleh akan memberikan kontribusi yang berarti bagi kemajuan bangsa dan negara. Kami juga mengucapkan selamat kepada seluruh lulusan Program Studi Teknik Kimia UNPAR atas prestasi yang telah diraih